Friday, May 20, 2016

Tanda Anda Hamil Minggu Pertama



Tanda dan ciri hamil anak pertama

Tanda Hamil Minggu Pertama, Semua wanita ingin tahu bagaimana terjadinya kehamilan. Seringkali banyak wanita kebingungan apakah anda hamil atau tidak. biasanya tanda-tanda munculnya kehamilan memang sangat dinantikan oleh seornag wanita yang sudah menikah, dengan adanya kehamilan bagaikan diberi sebuah anugrah yang besar oleh tuhan yang maha esa. Selain itu juga menandakan bahwa pasangan suami istri memiliki tingkat kesuburan yang cukup baik. Jika tanda atau ciri-ciri hamil telah datang maka buah hati yang didambakan selama ini hanya tinggal menunggu waktunya saja dan rasanya sebuah keluarga akan terasa begitu lengkap dengan kehadiran si buah hati. Tetapi banyak orang yang belum mengetahui dengan pasti tanda-tanda kehamilan akan datang, bahkan ada yang belum isa membedakan antara tanda kehamilan dan menstruasi, karena ketika ciri-ciri kehamilan agak mirip dengan menstruasi. Nah yang mengerikan lagi apabila si wanita tidak mengetahui tanda-tanda kehamilannya sehingga akan menyebabkan keguguran.


Informasi mengenai ciri-ciri hamil minggu pertama sangatlah penting dan berguna bagi anda terutama bagi pasangan suami istri yang sudah sangat menantikan kehamilan atau kehadiran sang buah hati. Mereka selalu memperhatikan setiap detail dari perubahan- perubahan yang dialami khususnya oleh si wanita. Tak hanya istri sang suami juga wajib mengenali ciri-ciri hamil sejak dini.

Sebenarnya tanda-tanda awal kehamilan itu sangatlah banyak. Terlebih tanda kehmilan tersebut tidak hanya dapat diketahui setelah masa kehamilan beberapa bulan saja, namun juga sudah dapat diketahui sejak usia kandungan bahkan baru mengijak hitungan satu minggu. Lantas bagaimana sih tanda-tanda kehamilan di minggu pertama, berikut tanda-tanda kehamilan yang dapat anda amati sejak dini di minggu pertama:

1.      Payudara membengakak dan lembut

Nyeri atau kesemutan di payudara adalah salah satu tanda atau gejala kehamilan yang paling umum. Diawal kehamilan, payundara akan mengisi dan berubah bentuk karena mempersiapkan diri untuk menghasilkan ASI. Payundara pun bisa menjadi sangat lembut dan sensitif selama beberapa bulan, namun perlu dicatat menurut ahli laktasi, Teresa Pitman mengatakan tidak semua wanita mengalami perubahan ini, terutama jika mereka telah menggunakan pil KB. Selain payudara yang membengkak, salah satu tanda lainnya adalah dengan area aerola warnanya menjadi lebih gelap. Membesarnya payudara dikarenakan oleh hormon progesteron dan esterogen semakin meningkat. Dan penigkatan aktivitas hormon HPL, hormon HPL sendiri di produksi oleh tubuh saat ibu sedang hamil untuk mempersiapkan ASI untuk sang bayi nya.

2.      Perubahan bentuk tubuh

Saat ibu hamil di minggu pertama di ketahui banyak perubahan bentuk tubuh. Bukan hanya perut yang membesar ketika seorang wanita mengalami kehamilan. Namun beberapa bagian lain seperti bokong dan lengan biasanya akan ikut mengalami pembengkakan.

3.      Terlambat haid

Salah satu tanda kehamilan di minggu pertama adalah telat haid, namun tidak semua keterlambatan tersebut diartikan sebagai kehamilan. Anda bisa saja telat haid karena stres, diet atau gangguan hormonal. Selain itu beberapa wanita juga biasanya mengalami pendarahan atau spotting (timbul bercak darah) segeralah konsultasikan ke dokter mengenai masalah tersebut.

4.      Mual 

Salah satu tanda kehamilan di minggu pertama adalah mual. Rasa mual itu terjadi karena peningkatan hormon HCG (Human Chorionic Gonadotrophin). Peningkatan HCG ini menyeabkan efek pedih pada lapisan perut sehingga meninbulkan rasa mual. Senjumlah penelian menduga, gejala mual ini terjadi agar wanita hamil tidak mudah makan sembarangan sehingga melindungi bayi dari racun yang berbahaya.

5.      Buang air kecil makin sering 

Saat hamil, janin tumbuh di rahim akan menekan kandungana kemih sehingga frekuensi buang air kecil pun akan bertambah. Kandung kemih juga lebih cepat dipenuhi urine dan keinginan buang air kecil menjadi lebih sering.

6.      Mudah lelah

Diawal kehamilan, anda akan merasa mudah lelah. Rasanya anda ingin bermalas-malasan saja ditempat tidur. Hal ini terjadi karena tubuh sedang menyesuaikan diri dengan adanya makhluk baru. Selain itu anda bisa jadi mudah lelah karena menurunnya kadar gula darah dan tekanan darah darah. Pada masa kehamilan juga dapat menyebabkan kantuk dan lelah, hal ini disebabkan adanya perubahan hormonal, tapi juga di sebabkan oleh kinerja dari beberapa organ vital salah satunya adalah jantung, paru-paru dan ginjal semakin meningkat perut yang kian membesar juga akan sedikit membebani tubuh ibu pada masa kehamilan.

7.      Munculnya bercak darah

Bercak darah ini muncul sebelum menstruasi yang akan datang biasanya 8-10 hari setelah terjadinya ovulasi. Bercak darah ini disebabkan oleh implamasi (implanatation bleeding) atau menempelnya embrio pada dinding rahim. Muncul bercak darah pada saat kehamilan kadang disalahartikan sebagai menstruasi. Bercak darah ini akan mengakibatkan kram pada perut, namun kram pada perut saat hamil ini bisa terjadi secara teratur.

8.      Kram perut

Selain keluarnya bercak darah biasanya di ikuti oleh kram perut. Kram perut pada kondisi terjadinya kehamilan akan terjadi secara teratur. Dan kondisi kram perut ini akan terus berlanjut sampai trimester kedua. Kram ini akan berhenti sampai letak uterus sudah berada di tengah dan disangga oleh panggul.

9.      Pusing dan sakit kepala

Gangguan pusing dan sakit kepala sering dirasakan oleh ibu hamil pada minggu pertama diakibatkan oleh faktor fisik seperti rasa lelah, mual, lapar dan tekanan darah. Sedangkan penyebab emosional yaitu adanya perasaan tegang dan depresi. Selain itu peningkatan pasokan darah keseluruh tubuh tubuh juga bisa menyebabkan pusing saat ibu berubah posisi. Bahkan hal ini dapat menyebabkan rasa ngantuk yang berlebihan.

10.  Naiknya suhu tubuh

Jika terjadi kehamilan atau ovulasi, maka suhu basal tubuh akan meningkat. Kondisi ini akan bertahan selama terjadinya kehamlan. Kondisi ini tidak akan turun kekondisi sebelum terjadinya ovulasi.

11.  Ngidam 

Biasanya ibu hamil di minngu pertama akan mengidam sesuatu yang mendadak dan tanpa alasan yang jelas. Mengidam ini sudah menjadai istilah umum untuk orang yang tiba-tiba menginginkan sesuatu yang biasanya makanan secara berlebih. Para wanita hamil muda biasanya ingin mengkonsumsi makanan dengan rasa menyengat. Kebanyakan ingin yang terasa kecut/masam seperti mangga atau jambu. Namun tidak menutup kemungkinan berbagai jenis makanan juga terasa ingin mencicipinya. Hal ini normal dan wajar di karenakan perubahan hormon pada tubuh sang ibu.

12.  Sensitif pada bau 

jangan kaget jika anda menjadi sangat sensitif terhadap bau-bau tertentu, sensitifitas pada indra penciuman anda ini bisa jadi merupakan ciri-ciri anda sedang hamil muda. Asap rokok, minyak wangi dan bawang putih biasanya menjadi bau yang tidak disukai oleh orang hamil di minggu pertama. Namun ada juga yang tiba-tiba menykai bau tertentu.

13.  Perubahan mood

Wanita hamil muda yang usianya satu minggu biasanya moodnya sudah berubah. Bisa saja di satu waktu anda merasa sangat bahagia, namun beberapa waktu kemudian anda jadi marah pada suami hanya karena masalah sepele. Tidak perlu menghawatirkan perubhaan mood ini karena normal. Mood berubah karena terjadinya perubahan hormon secara drastis di tubuh anda. Kalau anda belakangan ini merasakan hal terebut, itu terjadi karena tubuh anda sedang menyesuaikan diri dengan kehadiran hormon baru.

14.  Sembelit

Sembelit terjadi akibat peningkatan hormon progesteron. Hormon progesteron yang semakin meningkat akan menyebabkan rasa sembelit. Hormon ini selain mengendurkan otot-otot rahim, juga berdampak pada menngendurnya otot dinding usus sehingga sembelit atau susah buang air besar. Tetapi hal ini juga dapat menguntungkan ibu hamil saat masa kehamilan karena dapat memungkinan penyerapan nutrisi yang baik untuk tubuh.

15.  Sakit punggung

Biasanya, anda tidak punya masalah dengan sakit punggung. Namun kini, punggung bagian bawah terasa nyeri. Jika anda benar-benar hamil, gangguan ini akan menetap hingga melahirkan kelak.

16.  Adanya janin di dalam rahim 

Tanda yang satu ini merupakan tanda yang sudah pasti kalau anda sedang hamil. Dengan USG cara ini memang jarang dilakukan, namun jika anda ingin mengetahui secara pasti maka cara medis satu ini adalah salah satu yang akurat. Dengan cara USG anda bisa langsung melihat apakah ada janin atau tidak di dalam rahim anda. Bagi ornag tua biasanya ia melakukan USG untuk memastikan adanya janin dan sekalian mengetahui perkembangan janin dalam rahim.



Admin
Kesehatan Pria Dan Wanita Updated at: 9:56 PM